Bupati Natuna Lantik 37 Kades

  • Share
Spread the love

KEPRIPOS. ID, Natuna – Bupati Natuna Wan Siswandi melalui Keputusan Bupati Nomor 422 tahun 2022 melantik 37 Kepala Desa se Kabupaten Natuna. Bertempat di Gedung Srindit, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepri. Rabu 18 /01/2023.

Hadir pada pelantikan itu Ketua DPRD dan Anggota, Asisten I, II, III Setda, FKPD OPD, Camat, Ketua APDESI Kepri dan Isteri Kades yang dilantik.

Bupati Natuna Wan Siswandi dalam arahannya kepala  Desa baru dilantik maupun yang lama harus tidak melanggar dari aturan yang pada, jika melanggar tentu akan bermasalah dengan hukum.

” Roda pemerintahan Desa diawasi oleh Kejaksaan dan Kepolisian” . Terang Wan Sis.

Lanjut Bupati, juga mengharap ada kerjasama antara Kades dengan BPD dan Perangkat Desa dan staf.

Hari ini Kepala Desa dilantik yang merupakan awal dari tugas dan bekerja untuk menuju kemajuan desa itu sendiri.

” Lakukan kerjasama dengan ulama yang ada di Desa, memakmurkan masjid dengan dengan berbagai kegiatan keagamaan,”. Tutup Wan Sis.

Acara dilanjutkan dengan poto bersma, ucapan selamat Kepada Desa dan Pembekalan  dari Ketua Tim Penggerak PPK Kabupaten Natuna.

Pelantikan Kepala Desa Hari merupakan hasil pilkades serentak (27/21/2022) di 37 Desa dan 50 TPS berjumlah 16, 487 orang, dari calon 66 Kades orang laki-laki dan 1 orang perempuan.

Bupati Natuna serahkan santunan BPJS ketenaga kerjaan

Dikesempatan itu pula Bupati Natuna menyerahkan  Santunan JKM (Jaminan Kematian)
1. Desa Harapan Jaya
Nama TK : Wati / Pedagang
Nominal : 42 Juta

2. Desa Sepempang
Nama TK : Zurkarnain / Nelayan
Nominal : 42 Juta

3. Tanjung Balau
Nama TK : Rini Rondhiah / Sekretaris BPD Tanjung Balau
Nominal : 42 Juta

*( Aulia).

 


Spread the love
  • Share