Upacara Peringatan HUT RI ke76 Kabupaten Natuna  Digelar Dilaksanakan Lebih Awal

  • Share

 

Natuna Kepri Pos- Upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76 tahun 2021, pada Selasa (17/8/2021) Besok untuk tingkat Kabupaten Natuna penyelenggaraannya berbeda dengan tahun – tahun sebelumnya.

Upacara pengibaran bendera yang akan dilaksanakan oleh Pasukan pengibar bendera, digedung Daerah Natuna, akan digelar pukul 07.00 WIB.

Bertindak selaku inspektur upacara Bupati Natuna Wan Siswandi.  Sementara untuk pelaksanaan detik – detik proklamasi tetap akan dilaksanakan pada pukul 10.00 WIB,.

   Persipan Panggung Kehormatan

Plt. Kasubaghumas Pemkab Natuna Wan Hari Sanjaya saat dihubungi melalui sambungan telepon menjelaskan, setelah pelaksanaan upacara pengibaran bendera, Bupati Natuna, Wan Siswandi, Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda, pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Natuna akan mengikuti upacara peringatan detik – detik Proklamasi secara virtual digedung daerah.

” Jadi nanti peringatan detik – detik prolamasi tetap jam 10 tapi secara virtual,dengan Bapak Presiden RI sebagai inspektur upacaranya,” jelas Wan Hari, Senin (16/8/2021).

Dari pantauan dilapangan saat ini digedung daerah masih dalam proses pengerjaan panggung kehormatan oleh petugas. Panggung ini ditargetkan akan selesai pada Senin (16/8/2021) malam.*

Baca juga : https://kepripos.id/bupati-natuna-homestay-ikan-perlu-diperbanyak/

 

Laporan : Irwanto

banner 120x600
  • Share