Bupati Natuna Mewisudai Santri TPQ Natuna

  • Share

Natuna, Kepripos.id- Bupati Natuna dan Wakil Bupati Natuna Mewisuda Bersama Santri Taman Pendidikan Al – Quran (TPQ) Se-Kabupaten Natuna, bertempat di Rumah Makan Sisi Basisir Jalan Datuk Kaya Wan Muhammad Benteng Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Kepri. Minggu (06/08/2023).

Dalam laporan kegiatan yang disampaikan oleh Ketua Panitia Wisuda TPQ Wira Wijaya, ada sebanyak 221 Santri yang diwisuda perode ini,  terdiri dari 30 TPQ yang ada di 7 kecamatan yaitu,  dari kecamatan Bunguran Timur sebanyak 130 Santri, Kecamatan Bunguran Tengah sebanyak 33 Santri, Kecamatan Pulau Tiga sebanyak 5 Santri, Kecamatan Batubi sebanyak 27 Santri, Kecamatan Bunguran Timur Laut sebanyak 7 Santri, Kecamatan Bunguran Barat sebanyak 9 Santri, dan Kecamatan Bunguran Selatan sebanyak 8 Santri.

 

Wakil Bupati, Sekda dan Ka Kemenag Natuna ikut Mewisudai Santri TPQ

Bupati Natuna Wan Siswandi  menyampaikan kepada para Ustadz dan Ustadzah dalam sambutannya agar senantiasa semangat dalam mengajar kepada santri-santri.

“Kepada Guru-guru atau Ustadz dan Ustadzah untuk bisa menciptakan Anak-anak agar mempunyai kemampuan untuk menjadi anak yang Sholeh ataupun Sholeha,” ungkapnya.

Lanjut Siswandi, dalam sambutannya ia mengungkapkan jika hidup tidak akan berguna kalau tidak belajar Al – Quran.

“Kita sebagai pemeluk Agama Allah, ( agama Islam-red)  sangat wajib untuk mempelajari Al – Quran karena tidak ada gunanya kita hidup kalau tidak didasari oleh Al – Quran, jadi Kita sebagai orang tua sangat penting mengajak dan mengajarkan anak-anaknya untuk belajar Al – Quran,” ujarnya.

 

Bupati Natuna menyerahkan piala kepada 10 santri terbaik

Dalam Kesempatan itu, Ketua Forum Komunikasi Pendidikan Al – Quran Wan Muhammad Zaky dalam sambutannya mengucapkan selamat dan berharap dengan diadakan kegiatan wisuda ini bisa termotivasi dan menambah semangat dalam mendidik santri kedepannya.

“Saya ucapkan Selamat dan sukses kepada Santri Wan, Santri Wati dan para pendidik TPQ yang sudah mendidik anak-anaknya supaya bisa belajar Sholat, membaca Al – Quran, dan lain sebagainya,” ucapnya.

Dalam Kesempatan itu juga, Kepala Kementrian Agama ( Ka. KEMENAG) Budi Dermawan dalam sambutannya ia menghimbau kepada masjid dan mushola yang belum ada Taman Pendidikan Al Qur’an untuk segera membuatnya, agar anak-anak disekitar bisa belajar Al – Quran diMasjid ataupun Mushola.

“Ada 80 TPQ yang terdaftar di Kementerian Agama Kabupaten Natuna ini, sedangkan kita punya 400 lebih masjid dan mushola, jadi marilah kita menghimbau kepada masjid dan mushola memakmurkannya tidak hanya untuk sholat saja tetapi juga membuat taman pendidikan Al-Qur’an agar Anak-anak bisa belajar AL-Quran di TPQ masjid ataupun Mushola yang berada disekitarnya,” Tutupnya.

Prosesi acara Wisuda TPQ cukup khidmat. Diakhir acara Bupati Natuna, Wakil Bupati Natuna dan SEKDA Natuna menyerahkan Sertifikat dan pemindahan tali toga kepada Santri sebagai simbol kelulusan TPQ. Red.

banner 120x600
  • Share