Bupati Natuna Buka Open Turnamen  Piala Kepala Desa Kelanga

  • Share
Bupati Natuna Wan Siswandi didampngi Ketua DPRD Daeng Amhar tendang bola pertama be

Natuna,Kepripos.id-Bupati Natuna Wan Siswandi didampingi Ketua DPRD Natuna Daeng Amhar membuka secara resmi open turnamen memperebutkan piala Kepala Desa (Kades) Kelanga bertempat dilapangan sepak bola Taman Karya Desa Kelanga, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Kabupaten Natuna Provinsi Kepri, Jum’at(12/08/2022).

Dalam sambutannya Bupati Natuna menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kades Kelanga yang telah membuat kegiatan pertandingan ini.

“Pemerintah Kabupaten Natuna sangat mendukung kegiatan seperti ini dengan harapan terjalin silaturahmi antar desa, khususnya masyarakat desa Kelanga”, ungkap Wan Sis.

Lanjut Siswandi, diharapkan melalui pertandingan ini  bisa memunculkan  bibit pemain yang lebih baik.  Kegiatan perekonomian  masyarakat  berjalan dengan dibukanya warung-warung milik warga.

Bupati Wan Sis sampaikan sambutannya

Bupati juga berharap  pertandingan olahraga ini bisa menjaga  sportivitas.

” Juara ya memang diperlukan, akan tetapi persaudaraan dan silaturahmi antar desa  lebih diutamakan” terangnya.

Dalam kesempatan yang sama Kepala Desa Kelanga Asmuri menyampaikan, turnamen ini bertujuan untuk mewadahi para pemuda-pemudi terhadap olahraga, baik itu sepak bola, bola voly maupun sepak takraw, karena banyak para pemuda yang meminati olahraga tersebut.

Lanjut Asmuri, mari tunjukkan bakat itu.  Bermainlah  secara sportivitas, jalin persaudaraan dan jangan ciptakan permusuhan di antara kita sesama pemain.

“Selama ini kita di rumahkan karena vandemi covid yang melanda Kabupaten Natuna, sehingga saya berharap dengan adanya pertandingan ini bisa menjadi penghibur kita setelah sekian lama kita dilarang untuk membuat sebuah kegiatan besar seperti ini,” tutupnya.

Kutua DPRD Daeng Amhar lepaskan balon udara melambangkan sebuah persahabatan

Bupati Wan Siswandi  didampingi ketua DPRD Natuna Daeng Amhar, Wakil Ketua DPRD Natuna Daeng Ganda Rahmatullah, OPD, FKPD, Muspika, Sekretaris Kecamatan Bunguran Timur Laut Yurnalis, Kades Kelanga dan Kades se Bunguran Timur Laut laksanakan tendangan bola pertama tandai diresmikan Open Turnamen Kades Cup Kelanga.

Turnamen menerapkan sistem gugur ini  diikuti oleh 81 tim sepak bola, 52 tim bola voly putra dan 50 tim putri yang mewakili setiap desa se  Kabupaten Natuna dengan  memperebutkan piala bergilir Kades Kelanga serta hadiah puluhan juta rupiah bagi setiap pemenang.

Pertandingan dihari pertama, bertanding kesebelasan Desa Sededap dan Desa Pengadah.  *(Irwanto)

banner 120x600
  • Share